suaraterkini, jakarta,- Pemerintah melalui Riset dan Inovasi / BRIN mendorong peneliti khususnya dosen untuk melakukan penelitian yang bisa dirasakan langsung oleh masyarakat terutama terkait Covid 19, hal tersebut dikatakan Ketua Konsorsium Riset dan Inovasi terkait Covid19 Ristek/BRIN Prof. dr. Ali Ghufron Mukti, M.Sc., Ph.D.
Video Conference yang di Inisiasi Lembaga Penelitian, Universitas Trisakti, Jakarta dengan topik Prioritas Riset Nasional dan Penelitian Inovatif terkait Pandemi Covid19 dalam bingkai Rencana Induk Riset Nasional 2017 sd 2045.
” Pemerintah mendorong dosen untuk melakukan penelitian khususnya dalam penanganan pandemic Covid 19″ tuturnya Prof Ghufron yang juga Rektor Universitas Trisakti dalam meeting virtual dengan peneliti dan dosen Universitas Trisakti (8/5).
Direktur Lembaga Penelitian, Universitas Trisakti Dr. Astri Rinanti, MT mengatakan kegiatan ini untuk mengetahui Prioritas Rencana Induk Riset Nasional 2020-2024.
“Kami mengajak dosen dari berbagai fakultas di universitas Trisakti untuk mengetahui prioritas penelitian terutama terkait pandemic Covid 19” tuturnya.
Bahkan salah satu dosen Trisakti, lanjut Astri ada yang telah membuat Alat Pelindung Diri (APD) bagi tenaga medis yang berjuang melawan Covid 19.
Pemerintah telah menyiapkan dana khusus untuk menanggulangi pandemic ini, untuk itu Kami mendorong dosen seluruh Indonesia untuk melakukan riset yang inovatif terutama terkait pandemic Covid 19, mulai dari APD, robot, obat dan sebagainya dalam menangani Covid 19 ini, tambah Prof Ghufron.