PJCI Berikan Solusi Listrik di Pulau Kecil

AdvertisementAds

SUARATERKINI, Jakarta – Founder dan Chairman Prakarsa Jaringan Cerdas Indonesia (PJCI) Eddie Widiono mengatakan dari 17.000 pulau yang ada di Indonesia , 2.200 pulau di antaranya berpenghuni. Namun menurut Data pemerintah, baru 600 pulau memiliki fasilitas listrik.

Dari data yang dimiliki, pulau yang sudah memiliki fasilitas kelistrikan hanya sebanyak 400. Artinya ada sekitar 1.800 pulau belum mendapat fasilitas energi listrik,” ungkapnya sesaat setelah diskusi dengan topik Islands Elektrifications yang digelar di Pameran Electric and Power Indonesia, di JIExpo Kemayoran, Jakarta, (12/9).

Diakui, dari ribuan pulau yang belum terjangkau listrik itu jumlah penduduknya hanya sekitar 1% dari total jumlah penduduk Indonesia. Artinya hanya pulau-pulau kecil yang penduduknya sangat sedikit,” imbuhnya.

Karena itu, menurut Eddie, perlu dicari solusi untuk memberikan fasilitas listrik ke pulau-pulau tersebut dengan paradigma lain.

Dengan mengambil pendekatan bahwa selain dihuni penduduk, pulau juga memiliki potensi sebagai sentra produksi. Pulau-pulau kecil itu dikelilingi laut, dan mata pencaharian masyarakat sebagian besar sebagai nelayan,” ucapnya.

BACA JUGA:  Tutup Tahun, Grand Aston Menggelar Wedding Vendor Gathering

Model tersebut, lanjut Eddie, sudah ada satu pilot project di Pulau Seliu, Belitung. Pulau kecil penghasil ikan itu membutuhkan listrik untuk pabrik es, cool storage, solar PV dan baterai. pembangunan instalasi saat ini sudah berjalan dan ditarget selesai dalam 6-12 bulan ke depan.

Konsepnya seperti itu, kalau sudah selesai nanti akan diujicobakan di pulau yang lain,” tutup Eddie.