Peduli Lingkungan, Acer Day 2022 Hadirkan Laptop Dari Bahan Daur Ulang

AdvertisementAds

SUARATERKINI, Jakarta, – Acer kembali menggelar acara tahunan Acer Day 2022 yang menghadirkan berbagai aktivitas seru serta promo menarik untuk konsumen Acer di Indonesia. Mengusung tema “Make Your Green Mark”, Acer mengajak masyarakat Indonesia untuk menghidupkan kembali semangat dari gaya hidup berkelanjutan dan berfokus pada upaya peduli terhadap lingkungan, sekaligus menciptakan “green mark” mereka sendiri.

Rangkaian program Acer Day 2022 akan berlangsung mulai 3 Agustus hingga 30 September 2022. Acer Day pertama kali digelar pada tahun 2017 sebagai bentuk apresiasi dari perusahaan untuk para pelanggan setianya, serta mendekatkan pelanggan dengan berbagai produk Acer. Program ini juga diadakan dengan tujuan memberikan promo dan penawaran terbaik untuk konsumen yang ingin memiliki produk Acer.

“Kampanye Acer Day telah membantu mempromosikan citra perusahaan yang “Muda dan Bergaya”. Tahun ini, dengan berfokus pada kehidupan yang berkelanjutan dan seri Vero yang ramah lingkungan, Acer berharap dapat mengumpulkan lebih banyak dukungan untuk mengingatkan semua orang akan tugas kita bersama melestarikan dan merawat Bumi,” kata Andrew Hou, President of Acer Asia Pan Pacific.

BACA JUGA:  Rayakan 20 Tahun Lawan Osteoporosis, Anlene Edukasi dan Pemeriksaan Kesehatan Tulang

Acer Day 2022 diadakan di Asia Pasifik dan memilih 18 Green Ambassador untuk berkolaborasi dalam satu video manifesto, yang mengajak semua orang untuk mempraktikkan gaya hidup yang berkelanjutan. Musisi Muhammad Pradana Budiarto (Ditto Percussion) dan Ayudia C menjadi perwakilan Green Ambassador dari Indonesia.

President Director Acer Indonesia, Herbert Ang

Video manifesto kampanye “Make Your Green Mark” berisi ajakan untuk bersama-sama menjaga udara yang lebih bersih, air yang lebih jernih, dan masa depan yang berkelanjutan. Dalam video tersebut, para Green Ambassador Acer berbagi semangat mereka untuk melindungi Bumi dan mendorong para penggemar untuk menjalani hidup yang lebih ramah lingkungan. Video manifesto akan diluncurkan di social media Acer pada Rabu, 3 Agustus 2022 pada pukul 19:00 WIB.

“Acer yakin bahwa melestarikan lingkungan sama pentingnya dengan perkembangan teknologi dan kami percaya keduanya dapat berjalan beriringan. Kami berharap, Acer Day 2022 akan semakin mendekatkan Acer dengan pelanggan kami di mana pun mereka berada sekaligus menawarkan pilihan produk-produk unggulan bagi para konsumen di Indonesia,” ujar Herbet Ang, President Director Acer Indonesia secara virtual, Rabu (3/8).

BACA JUGA:  Tertunda 2 Tahun, PERKOSMI Kembali Gelar Indonesia Cosmetics Ingredients (ICI) 2022

Acer Day 2022 menjadi debut produk Acer terbaru seperti laptop dengan layar OLED yaitu Swift Go & Swift Edge; rangkaian produk berbasis prosesor Intel Generasi ke-12 yaitu Swift X, Aspire Vero dan Aspire 5 Slim; serta laptop gaming dengan performa mumpuni Predator Triton 300 SE, Helios 300, dan Nitro 5; serta rangkaian desktop gaming Predator Orion dan desktop all-in-one Aspire.
Acer Day 2022 memberikan cashback hingga Rp 2 juta, promo upgrade SSD dan perlindungan ekstra Accidental Damage Protection untuk pembelian semua laptop Acer selama periode Acer Day 2022.

Sementara itu, Product Manager Acer Indonesia, Andreas Lesmana menuturkan, Acer tidak hanya menawarkan rangkaian produk terbaik melalui Acer Day 2022, namun juga mengajak para penggunanya untuk bersama-sama memulai langkah dalam pelestarian lingkungan melalui kompetisi bertajuk #SayangBumi. Kompetisi ini diadakan pada 4 Agustus – 30 September 2022 di media sosial Instagram dan TikTok.

Menurutnya, Acer juga bekerja sama dengan Octopus, sebuah aplikasi berbasis ekonomi sirkular yang berfokus kepada lingkungan terutama pemilahan serta daur ulang sampah, dan meluncurkan program “Acer #SayangBumi Mission”. Tantangan di aplikasi Octopus ini mengajak seluruh pengguna mulai memilah dan mengumpulkan sampah mereka untuk mendapatkan poin.

BACA JUGA:  XL Axiata Kenalkan Aplikasi Laut Nusantara Ke Nelayan Banten

Peserta gerakan #SayangBumi baik di social media maupun aplikasi Octopus yang berlangsung selama Agustus – September 2022 ini berkesempatan memenangkan hadiah sejumlah #GreenPC laptop Acer Aspire Vero dan #SayangBumi exclusive kit.

Sebagai tambahan, mengenai Acer Day 2022 seperti promo, info produk terbaru, dan social media challenge, bisa didapatkan dengan mengunjungi laman www.acerid.com/acerday dan halaman eStore store.acer.com/en-id/promotion/. Ikuti kemeriahannya dengan mengikuti tagar #AcerDay2022 #AcerDayID #MakeYourGreenMark di media sosial resmi Acer Indonesia. (Rep)