Pameran Internasional ALLPack Indonesia dan ALLPrint Indonesia 2024 Digelar

Pameran Internasional
AdvertisementAds

SUARATERKINI, Jakarta – Pameran internasional ALLPack Indonesia dan ALLPrint Indonesia 2024 secara resmi dibuka oleh Direktur Jenderal Industri Agro Kementerian Perindustrian, Ir. Putu Juli Ardika, MA, di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Rabu (9/10/2024). Pameran ini berlangsung dari 9 hingga 12 Oktober 2024 dan diikuti lebih dari 1.500 perusahaan dari 30 negara.

ALLPack Indonesia dan ALLPrint Indonesia 2024 diselenggarakan secara bersamaan dengan beberapa pameran besar lainnya, termasuk ALLPlas Indonesia Expo, ALL Food Technology Indonesia Expo, ALLProcess Indonesia Expo, ALL Industrial Expo, serta IPEX – Indonesia Pharmaceutical Expo dan ALL Beverage Technology Indonesia Expo. Sedangkan ALLPrint Indonesia 2024 hadir bersama dengan World of Paper Tissue, Textile Printing, Print For Pack, Indo Sign & AD, Inter Corrugated, serta Pro Label Asia.

Pameran tahun ini menarik minat luas dari peserta internasional, dengan lebih dari 1.500 perusahaan yang berpartisipasi dari berbagai negara seperti Australia, Austria, Belgia, Kanada, China, Prancis, Jerman, Hong Kong, India, Italia, Jepang, Kazakhstan, Malaysia, Pakistan, Polandia, Singapura, Korea Selatan, Spanyol, Swiss, Taiwan, Thailand, Turki, Inggris, Amerika Serikat, dan Vietnam. Pihak penyelenggara menargetkan lebih dari 80.000 pengunjung selama empat hari pameran.

BACA JUGA:  Pameran Plastics & Rubber Indonesia 2023 Mulai Digelar

Dalam sambutannya, Daud D. Salim, CEO Krista Exhibitions, menyatakan bahwa pameran ini merupakan bagian dari strategi besar untuk memajukan industri pengemasan dan percetakan di Indonesia.

“Tahun ini, kami melihat peningkatan signifikan dalam jumlah peserta. Penambahan Hall F merupakan bukti dari antusiasme besar terhadap inovasi-inovasi terbaru yang ditampilkan. Ini juga membuka peluang bisnis yang lebih besar bagi para pelaku industri,” jelasnya.

Selain menjadi ajang untuk memamerkan inovasi produk, pameran ini juga menjadi platform kolaborasi industri. Business matching yang diselenggarakan selama empat hari pameran diharapkan dapat menciptakan kemitraan bisnis yang berkelanjutan.

Selama pameran, terdapat beragam seminar dan talkshow yang membahas tren terkini dalam industri pengemasan dan percetakan. Beberapa seminar dan talkshow tersebut antara lain:

1. Seminar oleh Rieckermann dengan topik “Complete Control: How End-to-End Traceability Creates Benefits” dan “Static! How Does It Affect Your Production and Ways to Reduce Including Contamination Removal.”

2. Rakernas PPGI dan “OEE = The Modern Manufacturing (Solids)” dari Rieckermann.

3. Talkshow oleh Indonesian Packaging Federation bertajuk “Sustainable Packaging Innovations.”

4. Presentasi dari Japan Powder Technology Forum dengan tema “Understanding Powder Processing for Various Sustainable Packaging Industries and Insights into Realistic Business Models.”

BACA JUGA:  Pameran Inamarine dan Railwaytech Indonesia 2023 Resmi Dibuka

5. Seminar dari Print Pack Indonesia dengan tema “Total Quality Control: 5 Steps to Zero Defect Free Printguard Packaging.”

Selain itu, inovasi-inovasi terbaru di bidang pengemasan dan percetakan juga dipresentasikan oleh Singhania Tableting dan Syspex.

Salah satu fitur unggulan dalam pameran ini adalah sesi business matching yang dirancang untuk mempertemukan pembeli dengan peserta pameran. Proses ini bertujuan menciptakan kemitraan yang saling menguntungkan dan berkelanjutan di antara pelaku industri. Pendaftaran untuk berpartisipasi dalam sesi business matching ini dapat dilakukan secara online.

Pameran ALLPack Indonesia dan ALLPrint Indonesia 2024 mendapat dukungan penuh dari berbagai kementerian dan lembaga, termasuk Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia. Dukungan juga datang dari berbagai asosiasi industri seperti Indonesia Packaging Federation (IPF), Persatuan Perusahaan Grafika Indonesia (PPGI), serta Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia (GAPMMI).

Dalam pembukaan pameran, Ir. Putu Juli Ardika, MA menyatakan bahwa ALLPack Indonesia dan ALLPrint Indonesia 2024 merupakan pameran terkemuka yang menampilkan inovasi dan teknologi terbaru di sektor pengemasan dan percetakan. “Acara ini tidak hanya menjadi wadah inovasi, tetapi juga menciptakan kolaborasi yang penting antara pelaku industri dan pemangku kepentingan untuk meningkatkan daya saing produk Indonesia di pasar global,” ungkapnya.

BACA JUGA:  Sharp Indonesia Ramaikan Jak Japan Matsuri 2023

Ia menekankan pentingnya industri pengemasan dan percetakan dalam mendukung rantai pasok di sektor-sektor kunci seperti pangan, farmasi, dan manufaktur. “Kami berharap industri ini terus berinovasi dan menerapkan teknologi ramah lingkungan sesuai dengan target pembangunan industri hijau yang dicanangkan pemerintah,” tambahnya. Putu Juli Ardika juga mengapresiasi seluruh peserta dan penyelenggara yang telah berkontribusi dalam memajukan industri ini.

Pameran ALLPack Indonesia dan ALLPrint Indonesia 2024 terbuka untuk para pelaku bisnis dari sektor pengemasan dan percetakan. Acara berlangsung setiap hari mulai pukul 10.00 hingga 19.00 WIB. Pengunjung dapat mendaftar untuk menghadiri pameran ini secara online melalui tautan: ALLPack Indonesia Registration dan ALLPrint Indonesia Registration.

Dengan adanya dukungan dari pemerintah, asosiasi industri, serta kehadiran ribuan peserta dari berbagai negara, diharapkan pameran ini mampu menjadi katalisator pertumbuhan industri pengemasan dan percetakan di Indonesia, serta mendorong inovasi yang lebih ramah lingkungan dan berkelanjutan.