SUARATERKINI, Tanjungpandan – Bupati Belitung Timur Burhanuddin resmi meluncurkan aplikasi “Bangkit Berdaya Online” dan Aplikasi Simpor (Sistem Monitoring Pembangunan Partisipatif).
Bupati yang akrab disapa Aan tersebut mengatakan BB online adalah program untuk mengawasi kinerja aparat desa, sedangkan Simpor adalah aplikasi pemberdayaan masyarakat untuk ikut mengawasi pembangunan.
“Hadirnya aplikasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Karena progres pembangunan yang transparan dan akuntabel dapat mempercepat peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ujar Bupati Aan di Manggar, Jumat (25/6).
Menurutnya, setiap pelaksanaan pembangunan selalu saja ada komplen, informasi, maupun laporan dari bawah kepada OPD terkait pekerjaan yang tidak sesuai dibawah.
“Ada penunjukan langsung (PL) dimana kontraktornya mensubkan lagi dengan mendapat fee, sementara pekerjaannya tidak sesuai spesifikasi,” ia mencontohkan.
Pihaknya berharap setelah adanya aplikasi ini, masyarakat dapat mengawasi langsung sehingga apabila ada yang tidak sesuai, dapat langsung diluruskan.
“Bahkan, apabila ada lampu jalan yang mati pun, bisa dipantau dari aplikasi ini. Selain itu, melalui BB online juga dapat terpantau perangkat desa yang berikan kinerja terbaik, nanti akan diberikan reward kepada kepala desa tersebut,” ucapnya.
Sementara Wakil Bupati Beltim Khairil Anwar mengatakan bahwa mendengarkan aspirasi masyarakat dalam pengawasan pembangunan adalah hal yang sangat penting.
“BB online dan simpor adalah dua aplikasi yang memudahkan masyarakat dalam mengawasi pembangunan untuk mewujudkan Belitung Timur bangkit dan berdaya,” ujar Khairil. (wil)