SUARATERKINI, Tanjungpandan – Pemerintah Kabupaten Belitung bersama Kantor Wilayah Kementerian Agama Kabupaten Belitung menyelenggarakan Rukyatul hilal atau pengamatan bulan sebagai salah satu penanda masuknya Bulan Ramadan 2021.
“Hilalnya tidak terlihat karena cuaca mendung, memang cuaca sering menjadi kendala dalam rukyatul hilal,” Kepala Kanwil Kemenag Belitung, Masdar Nawawi di Pantai Tanjung Pendam, Tanjung Pandan, Senin (12/4).
Kendati demikian menurutnya, berdasarkan pengamatan sebelumnya, bulan sudah berada di ketinggianebih dari dua derajat, sehingga sudah bisa dikatakan masuk bulan Ramadan.
“Karena hilal sudah diatas 2 derajat, besok sudah bisa ditentukan menjadi awal Ramadan 1442 hijriah, dan malam hari ini sudah melaksanakan rangkaian amalan Ramadan yaitu taraweh,” katanya.
Namun demikian, semua rangkaian ibadah Ramadan dikatakannya, harus memperhatikan protokol kesehatan sesuai SE Menteri Agama.
“Oleh karena itu, atas nama Kemenag Kanwil Belitung, saya mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa bagi umat Islam Kabupaten Belitung,” tutupnya.
Rukyatul Hilal Awal Ramadan 1442 H / 2021 M, diselenggarakan oleh pemerintah daerah Kabupaten Belitung dan Kanwil Kementerian Agama Kab. Belitung dengan dihadiri Pengadilan Agama, MUI Belitung, serta ormas Islam yaitu Muhammadiyah, NU, dan GP Ansor. (wil)