SUARATERKINI, Tanjungpandan – Dalam rangka menggairahkan kembali sektor pariwisata yang sempat terpuruh akibat pandemi Covid-19, Kelurahan Pangkallalang di Kabupaten Belitung, Provinsi Bangka Belitung, kembali menyelenggarakan Festival Pangkallalang.
“Festival ini diharapkan dapat membangkitkan pariwisata dan UMKM melalui seni budaya dan ekonomi kreatif di Tanjungpandan,” kata Asisten 1 Pemerintahan dan Kesra Kabupaten Belitung Bakri Hauriansyah ketika membuka acara tersebut, Selasa (6/4).
Menurut Bakri, Festival Pangkal lalang yang kali kedua diselenggarakan ini sangat berperan dalam pengembangan sektor pariwisata dan pemulihan ekonomi masyarakat Tanjungpandan, Belitung.
“Semua pihak berperan dalam pengembangan sektor pariwisata dan pemulihan sektor ekonomi daerah ditengah pandemi,” ujarnya.
Pihaknya berterima kasih atas terlaksananya festival yang kali ini mengangkat tema “Beruwah Urang Pangkal Lalang” tersebut.
“Kami ucapkan terima kepada semua phiak yang membantu terselenggaranya acara ini, semoga terlaksananya kegiatan positif ini dapat meningkatkan perekonomian masyarakat,” tuturnya.
Lurah Pangkal Lalang, Nusin Kustiantoro menambahkan, bahwa apabila acara festival pangkallalang 2 ini sukses, nantinya akan diupayakan agar dapat berlanjut di event selanjutnya.
“Festival pangkal lalang berikutnya diupayakan hadir kembali untuk terus menggiatkan sektor UMKM dan peningkatan perekonomian masyakat di khusus pangkal lalang,” kata Nusin.
Nusin menjelaskan, tema yang diusung terkait ralam rangka memasuki Ramadhan kegiatan difokuskan pada event Beruwah (kegiatan silaturahmi warga pada bulan Ruwah/Syaban menjelang Ramadan).
“Rangkaian acara Festival Pangkal Lalang II terdiri dari Pameran dan Bazar UKM, seperti kerajinan dan makanan olahan khas dari UKM yang ada di Pangkallalang,” ujarnya.
Kemudian ada perlombaan yaitu antara lain, Lomba nyanyi, lomba pantun, lomba mewarnai untuk anak-anak, lomba penyajian makanan bedulang untuk ibu, lomba masak ngangan untuk bapak bapak.
“Lalu pada 9 April 2021 akan digelar acara ‘ngumpil ditegil pangkal lalang’ dengan peserta umum. Khusus acara ngumpil ditegil pangkallalang ini tidak dipungut biaya dan disediakan doorprize,” tambahnya.
Acara yang dilaksanakan untuk membangkitkan pariwisata ini berlangsung dari tanggal 6 hingga 10 April 2021. (wil)