SUARATERKINI, Puncak Jaya, Papua – Terbentuknya kepengurusan Majelis Pemimpin Cabang Organisasi Masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila (PP) harus dapat meningkatkan peran pemuda dalam membantu pemerintah daerah dalam membangun dan mensejahterakan masyarakat Puncak Jaya.
Hal tersebut terungkap dari sambutan Bupati Puncak Jaya, Yuni Wonda ketika menghadiri kegiatan Pelantikan Majelis Pemimpin Cabang Ormas Pemuda Pancasila Periode 2021-2026 Kab. Puncak Jaya, Selasa (6/4).
“Anggota Pemuda Pancasila yang baru saja dilantik agar menjadi garda terdepan membantu pembangunan dan kesejahteraan masyarakat serta turut serta dalam mengamankan Kab. Puncak Jaya dari segala bentuk kejahatan yang menggangu di Kab. Puncak Jaya,” ujar Bupati Yuni Wonda.
Wakapolres Puncak Jaya Kompol Irianto John menambahkan, bahwa anggota Pemuda Pancasila yang baru saja dilantik ini agar dapat bersama-sama dengan pihak keamanan dalam menjaga situasi Kamtibmas terus kondusif di Kabupaten Puncak Jaya.
“Harapan kami, kedepannya apabila sudah dilakukan pembinaan fisik maupun mental terhadap anggota Pemuda Pancasila yang baru dilantik, kiranya dapat membantu pihak keamanan untuk menjaga stabilitas tetap aman dan kondusif,” kata Irianto.
Sementara Ketua Careteker MPW Pemuda Pancasila Papua, Bintang Prabowo menyampaikan bahwa dengan dilantiknya MPC Puncak Jaya di Papua pegunungan, menjadikan suatu harapan bersama bahwa saudara saudara kita di papua masih sayang Merah Putih.
“Kita semua juga harus menyayangi saudara-saudara di Papua,” kata Bintang.
Lebih lanjut Bintang mengatakan, dalam membangun Papua harus dengan hati dan pikiran yang baik untuk kepentingan nasional yang baik pula.
“Sinergisitas antar stakeholder juga harus dikedepankan untuk menciptakan kedamaian di surga kecil yang jatuh ke bumi, yaitu Bumi Cendrawasih,” tuturnya.
Disamping itu, Bintang menuturkan, anggota PP yang baru saja dilantik wajib membantu Pemda Puncak Jaya agar dapat membantu meningkatkan keamanan dan ketertiban dalam kehidupan sosial di Puncak Jaya.
“PP hadir di Papua untuk bermitra dengan Pemda dalam segala hal, utamanya dalam meningkatkan ketertiban dan keamanan masyarakat,” kata Bintang.
Menurutnya, anggota PP juga dapat membantu pemerintah dalam menanamkan nilai-nilai nasionalisme dan Pancasila di tengah ruang publik.
“Anggota PP wajib memberikan contoh penerapan nilai-nilai Pancasila, toleransi, serta nasionalisme terbaik agar dapat menjadi teladan bagi generasi muda di Puncak Jaya, serta Papua pada umumnya,” tutupnya. (wil)