SUARATERKINI, Jakarta – ASTON Priority Simatupang menggelar acara yang membawa para tamu kembali ke masa kecil mereka di era 90-an. Dalam acara ini, para tamu dewasa diajak mengenang masa lalu yang penuh dengan permainan tradisional dan jajanan khas anak-anak.
“Memutar kembali memori tahun 90-an, saat itu belum ada gadget canggih untuk bermain dan anak-anak cenderung bermain dengan permainan tradisional atau sekadar berkumpul dalam sebuah kelompok untuk menikmati jajanan khas anak-anak.
Oleh sebab itu, tidak hanya hadiah yang kami berikan untuk anak-anak, tamu-tamu dewasa pun kami ajak kembali untuk mengenang masa kecilnya di era 90-an di ASTON Priority Simatupang,” ucap Andi Gevika Rizki, General Manager Hotel ASTON Priority Simatupang kepada suaraterkini.com, Selasa (23/7/2024).
Acara yang bertajuk “Jajanan Jadul” ini menghadirkan berbagai makanan khas era 90-an yang akrab di lidah para tamu. Selain itu, ada kompetisi Ular Tangga yang menjadi daya tarik utama dalam kegiatan kali ini.
“Selain ‘Jajanan Jadul’, yang paling unik pada kegiatan kami kali ini adalah kompetisi Ular Tangga, karena permainan ini sebenarnya memiliki makna filosofis terkait sebab akibat.
Permainan Ular Tangga pertama kali berasal dari India dan digunakan sebagai media untuk belajar mengenai prinsip sebab akibat. Sifat buruk dilambangkan dengan simbol ular, sedangkan perbuatan baik dilambangkan dalam bentuk tangga,” tambah Andi Gevika Rizki.
Acara ini mendapat respons positif dari para tamu yang hadir, baik anak-anak maupun dewasa. Mereka merasa senang bisa kembali merasakan kebahagiaan masa kecil dengan suasana yang kental akan nostalgia.
ASTON Priority Simatupang berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan sebagai bentuk apresiasi terhadap kebudayaan dan nilai-nilai positif yang terkandung dalam permainan tradisional.
Dengan adanya acara ini, ASTON Priority Simatupang tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga mengingatkan para tamu tentang pentingnya nilai-nilai kebersamaan dan pembelajaran melalui permainan tradisional.