Apical Menanam 3.000 Pohon Mangrove di Jakarta

AdvertisementAds

SUARATERKINI, Jakarta – Apical, pengolah minyak nabati terkemuka mempercepat upaya perlindungan ekosistemnya dengan menanam 3.000 mangrove di Jakarta dalam rangka memperingati Hari Mangrove Sedunia.

Inisiatif ini menggarisbawahi komitmen Apical untuk memanfaatkan nilai inheren mangrove sambil meningkatkan kesadaran, mendukung inisiatif konservasi, dan mempromosikan praktik transformatif untuk masa depan yang lebih berkelanjutan.

 

“Indrianto Panji Danan Setiawan, Manager SHE Apical Marunda menyampaikan,” di Hari Mangrove Sedunia ini, aspirasi Apical untuk masa depan yang berkelanjutan berpedoman pada prinsip-prinsip bioekonomi, yang menyelaraskan kemakmuran ekonomi dengan tanggung jawab lingkungan.

Dengan memelihara ekosistem yang sehat, kita dapat membuka berbagai kemungkinan di mana alam tumbuh subur, masyarakat lokal berkembang, dan keseimbangan antara kemajuan ekonomi dan kesejahteraan ekologi tercapai secara harmonis,” kata dia.

Sebelum penanaman 3.000 mangrove hari ini, telah ditandatangani Kesepakatan Bersama dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) antara Apical dengan Dinas Pertamanan dan Kehutanan Jakarta Utara. Perjanjian kerja sama tersebut meliputi komitmen Apical untuk menanam total 10.000 mangrove selama lima tahun mulai dari tahun 2023.

BACA JUGA:  Satgas COVID-19 Jabar: Vaksinasi Pengaruhi Penurunan Kasus Kematian Akibat COVID-19

Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota, Bayu Meghantara, dalam sambutannya mengatakan, “Mangrove merupakan adalah tanaman yang menarik karena hanya dapat tumbuh di air.

Kegiatan yang bertepatan dengan Hari Mangrove Sedunia ini menjadi edukasi untuk kita semua terkait perbaikan ekologi yang ada di Jakarta.

Semoga tanaman yang ditanam Apical ini tumbuh dengan sehat dan semoga kegiatan ini berlangsung secara berkelanjutan,” harapnya.(red/her)