Harga Daging Sapi Melonjak, Polres Belitung Adakan Operasi Pasar

AdvertisementAds

SUARATERKINI, Tanjungpandan – Harga daging sapi semakin meningkat di Kabupaten Belitung, Provinsi Bangka Belitung, menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah. Di pasar Tanjungpandan, daging sapi dijual berkisar antara Rp 160.000 sampai Rp 170.000 per kilogram. Kenaikan ini sudah berlangsung beberapa hari.

Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah, Polres Belitung mengadakan operasi pasar daging sapi dengan harga yang jauh lebih murah, yaitu Rp 130.000 per kilogram.

“Operasi pasar bertujuan untuk menekan harga daging sapi di pasaran. Kegiatan dilaksanakan selama dua hari dengan harga daging murni Rp. 130.000 per kilogram dan untuk satu orang hanya bisa membeli 1 kilogram,” ujar Kapolres Belitung AKBP Ari Mujiyono di Tanjungpandan, Senin (10/5).

Pihaknya mengatakan, sementara untuk tulang iga, hati, limpa, paru, dan babat dijual dengan harga Rp 50.000 per kilogram.

“Sementara untuk buntut sapi dijual dengan harga Rp 70.000 per kilogram dan pembeli bisa membeli lebih dari satu kilogram,” tambahnya.

BACA JUGA:  Gairahkan Pariwisata dan UMKM, Belitung Kembali Selenggarakan Festival Pangkal Lalang

Dalam operasi pasar selama dua hari ini, pihaknya mempersiapkan stok daging sapi sebanyak dua ton untuk dua hari. (wil)